Kelebihan Bikin Baju Desain Sendiri Menggunakan Sablon Plastisol

bikin-baju-desain-sendiri

Salah satu bahan yang digunakan untuk bikin baju desain sendiri yaitu sablon. Sablon memiliki peran untuk mencetak desain yang dibuat pada baju atau kaos. Saat ini banyak sekali jenis sablon yang ada dipasaran. Namun salah satu yang banyak direkomendasikan yaitu sablon plastisol. Tentunya dia memiliki banyak kelebihan dari jenis yang lain, sehingga banyak yang menggunakan serta merekomendasikannya.

Hasil sablon yang baik tentunya akan membuat penampilan menjadi lebih menarik. Sehingga jangan asal pilih menggunakan sablon, hanya karena harganya murah. Untuk sablon plastisol sendiri memiliki harga yang lebih mahal dari pada jenis sablon yang lain. Namun untuk kualitas dan hasil yang diberikan tidak perlu diragukan lagi.

Kelebihan Bikin Baju Desain Sendiri Menggunakan Sablon Plastisol

Sablon plastisol merupakan jenis sablon yang banyak dipilih karena kualitasnya yang tidak perlu diragukan lagi. Bahkan jenis ini banyak digunakan untuk membuat desain pada baju distro. Berikut ini beberapa Kelebihan yang dimiliki oleh sablon plastisol, yaitu:

1. Hasil sablon yang lebih cerah dan jelas

Karakter warna dari sablon plastisol lebih cerah dari pada jenis sablon yang lain. Sehingga hasil gambarnya lebih jelas dan lebih cerah. Penggunaannya harus melalui proses curing yaitu pemasanan dengan suhu sekitar 180 derajat celcius. Hal ini dilakukan ketika finishing sehingga mendapatkan hasil yang sempurna.

2. Terdapat berbagai pilihan warna

Sablon plastisol memiliki banyak varian warna, sehingga mudah untuk menyesuaikan dengan desain dan warna baju. Warna yang tersedia mulai dari warna cerah, transparant, pastel hingga gelap. Kemudian warna-warna tersebut mudah untuk dikombinasikan, sehingga sangat cocok untuk membuat gradasi warna.

3. Awet dan tahan lama

Kelebihan berikutnya ketika menggunakan sablon plastisol untuk bikin baju desain sendiri yaitu awet dan tahan lama. Karena hasil sablon dapat merekat dengan kuat pada kain. Kemudian tidak mudah mengelupas atau pudar ketika dicuci. Alasannya karena bahan PVC yang dicampur plastik, sehingga air tidak akan mempengaruhi atau merusak hasil sablon.

4. Hasil yang akurat

Sablon plastisol akan menghasilkan gambar yang akurat dan sesuai dengan desain yang dibuat. Karena sablon tersebut berbasis minyak, sehingga menghasilkan cetakan yang rapat dengan warna yang mengkilap.

5. Dapat digunakan untuk berbagai bahan

Kelebihan selanjutnya yaitu dapat digunakan untuk berbagai bahan. Sehingga dapat menyesuaikan dengan mudah bahan apa yang kamu gunakan. Hal ini karena sifatnya yang berpori sehingga mudah diaplikasikan pada berbagai macam bahan. Jenis sablon lain belum tentu memiliki sifat yang demikian.

6. Lebih cepat selesai

Kelebihan berikutnya terletak pada prosesnya yang cepat selesai. Dengan pengeringan menggunakan suhu yang tinggi membuatnya cepat kering dan cepat selesai. Hal ini sangat menguntungkan ketika membuat sablon yang berlayer, karena tidak membutuhkan waktu yang lama.

7. Terlihat lebih premium

Hasil sablon secara keseluruhan memiliki penampilan yang lebih mewah dan premium. Karena perpaduan warnanya yang cerah, cetakan yang akurat serta minim retakan pada hasilnya. Sehingga hal ini mampu menambah rasa percaya diri ketika bikin baju desain sendiri yang menggunakan sablon plastisol tersebut.

8. Siap pakai atau praktis

Cara mengaplikasikan sablon plastisol ini sangat sederhana. Karena tidak memerlukan tambahan bahan apapun atau siap pakai, sehingga bisa langsung diaplikasikan pada baju. Hal ini tentu akan sangat membantu dalam proses produksi untuk selesai dengan lebih cepat.

 

Itulah beberapa kelebihan yang didapatkan ketika bikin baju desain sendiri dengan menggunakan sablon plastisol. Jenis sablon ini harus dirawat dengan baik supaya lebih tahan lama. Disarankan untuk tidak menyetrikanya secara langsung karena bisa meleleh.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *